Senin, 23 Mei 2011

contoh kasus

iabetes Melitus adalah salah satu penyakit yang berbahaya yang kerap disebut sebagai silent killer selain penyakit jantung, Orang lazim menyebutnya sebagai penyakit gula atau kencing manis. sebenarnya apa penyebab terjadi nya penyakit diabetes melitus? Sebelum menjelaskan lebih lanjut soal penyebab dan cara perawatan pasien diabetes melitus ada baiknya kita simak dulu definisi mengenai diabetes melitus itu sendiri. Diabetes mellitus atau penyakit gula atau kencing manis adalah penyakit yang ditandai dengan kadar glukosa darah yang melebihi normal (hiperglikemia) akibat tubuh kekurangan insulin baik absolut maupun relatif.
Penderita diabetes melitus rawan terhadap amputasi apabila terdapat luka pada kaki mereka.liyutsendiri beberapa hari lalu baru saja menjenguk paman yang kaki nya terpaksa harus diamputasi akibat luka diabetes. sebenarnya apa sih yang menyebabkan luka pada penderita diabetes sulit sembuh?
Diabetes melitus disebabkan oleh rusaknya sebagian kecil atau sebagian besar dari sel-sel betha dari pulau-pulau Langerhans pada pankreas yang berfungsi menghasilkan insulin, akibatnya terjadi kekurangan insulin.

bayi baru lahir 300x199 Tips Perawatan Bayi Baru Lahir
Bayi Baru Lahir
Alangkah bahagia bila keluarga mempunyai anggota baru dirumahnya, rumah akan jadi terasa hangat dengan tangis bayi baru lahir. Bila mempunyai bayi ini menjadi pengalaman yang pertama tentunya harus benar-benar tahu apa yang harus dilakukan dan memahami apa-apa saja yang perlu diketahui dan dilakukan untuk bayi. Liyut akan berbagi tips bagaimana merawat bayi yang baru lahir dan memahami kondisi bayi pada enam bulan pertama.

1.ASI adalah makanan yang terbaik bagi bayi.
Manfaat ASI :
-ASI mengandung semua kebutuhan gizi yang diperlukan bayi
-ASI mengandung zat gizi yang mudah dicerna bayi
-Produksi ASI sesuai dengan kebutuhan bayi
-ASI mengandung berbagai zat anti sehingga bayi tidak mudah terkena infeksi
-ASI tidak mengandung kuman
-ASI selalu segar dan tidak pernah basi serta bisa diberikan kapan saja dan dimana saja
-ASI dapat mencegah alergi
-ASI akan mempererat hubungan batin antara ibu dan bayi
Berikanlah ASI secara ekslusif hingga bayi berusia 6 bulan.
2.Bayi tampak kuning pada minggu pertama masih dianggap normal.
Kuning pada bayi,istilah medisnya adalah ikterus, boleh jadi hal yang normal dan bisa juga sebaliknya. Pada sebagian besar bayi, kondisi ini masih normal. Kuning pada bayi biasanya muncul pada hari ketiga setelah lahir, terlihat samar-samar Warna kuning ini disebabkan adanya kadar bilirubin( suatu zat hasil pengolahan sel darah merah ) yang meninggi di dalam darah. Bila diperiksa, kadarnya mencapai 5 mg per 100 cc darah atau lebih. Normalnya, kadarnya kurang dari 1 mg per 100 cc darah. Warna kuning ini harus menghilang setelah minggu kedua. Jadi, bila kuning muncul sedari hari pertama atau kuningnya tidak menghilang setelah 10 hingga 14 hari, sebaiknya perlu diperiksa dengan teliti. Kadar bilirubin yang terlampau tinggi, pada bayi baru lahir, dapat membahayakan bayi karena dapat merusak otak.
3.Bayi yang kuning tidak perlu dijemur dibawah sinar matahari.
Sebenarnya tidak perlu menjemur bayi kuning di bawah sinar matahari karena memang tidak ada manfaatnya. Kuning pada bayi akan menghilang dengan sendirinya pada minggu kedua. Namun bukan berarti hal ini dilarang. Silahkan lakukan bila hal ini dapat memberikan efek psikologis pada Anda dengan catatan, jangan terlalu lama. Lakukan selama kurang lebih 15menit dibawah sinar matahari pagi tatkala matahari belum terlalu tinggi.
4.Talipusat butuh perawatan yang tepat.
Perawatan perlu dilakukan agar tidak terjadi infeksi sebelum talipusat lepas dengan sendirinya ( puput). Prinsipnya adalah menjaga puntung talipusat supaya tetap bersih dan kering hingga dapat lepas dengan sendirinya. Anda tidak perlu mengoleskan apapun pada puntung. Intinya jaga keadaannya tetap kering dan bersih. Sebaiknya tidak menggunakan antiseptik karena kandungan yodium di dalamnya dapat mengganggu pertumbuhan kelenjar gondoknya. Bila menggunakan popok, lipat popok dibawah pusat, tidak membalut talipusat. Hal ini dimaksudkan agar ketika si kecil buang air kecil, talipusat tidak basah terkena air kencing. Talipusat umumnya lepas dalam waktu 5 hari hingga 7 hari meski kadang ada yang sampai dua minggu.

 

Minggu, 15 Mei 2011

DEMOKRASI PANCASILA

Demokrasi pancasila tidak hanya meliputi demokrasi dibidang pemerintahan atau politik.
Demokrasi dalam arti sempit telah berkembang menjadi demokrasi dalam arti luas. Demokrasi dalam arti yang luas adalah selain sebagai sistem pemerintahan juga mencakup tentang adanya pengakuan terhadap hak hak asasi manusia dan persamaan akan hakekat manusia.
Demokrasi dalam arti luas juga meliputi sistem dalam masyarakat seperti sistem politik, sistem ekonomi, sistem sosial dan sebagainya.
Dengan demikian demokrasi itu meliputi demokrasi pemerintahan , demokrasi ekonomi, dan demokrasi sosial.
Demokrasi pancasila mengandung beberapa aspek antara lain:
1.Aspek Formal, yaitu aspek yang mempersoalkan proses dan cara rakyat menunjukkan wakil wakilnya dalam badan perwakilan rakyat dan dalam pemerintahan.
2.Aspek Material, yaitu aspek yang mengemukakan gambaran manusia, mengakui harkat dan martabat dan menjamin terwujudnya masyarakat manusia indonesia sesuai dengan gambaran harkat dan martabat tsb.
3.Aspek normatif, yaitu aspek yang mengungkapkan seperangkap norma norma atau kaidah kaidah yang menjadi pembimbing dan kriteria dalam mencapai tujuan kenegaraan.
4.Aspek Organisasi, yaitu aspek yang membahas organisasi sebagai wadah pelaksanaan demokrasi pancasila.
5.Aspek Opatatif, yaitu aspek yang mengetengahkan tujuan yang yang hendak dicapai. Tujuan ini meliputi: terciptanya negara hukum negara kesejahteraan, negara kebudayaan.
6.Aspek kejiwaan, aspek kejiwaan demokrasi pancasila adalah semangat, yaitu semangat para penyelenggara negara dan semangat para pemimpin pemerintahan

coca cola di boikot, di selundupkan

Nampaknya aksi boikot produk Coca Cola yang dikumandangkan selama ini kelihatannya tidak efektif.Soalnya aksi boikot yang didasari karena keprihatinan atas apa yang terjadi di Palestina ini justru sebaliknya.Para penduduk Palestina khususnya di jalur Gaza malah dengan asyik mengkomsumsi produk ini.Apalagi disaat bulan Ramadhan ini yang merupakan barang favorit yang paling banyak diselundupkan ke daerah ini. Nggak realitas kan…. 
Jalur Gaza sudah tiga tahun ini diblokade dengan ketat oleh Israel. Negara Zionis itu hanya memberi izin barang-barang kebutuhan pokok dan obat-obatan yang bisa masuk wilayah Jalur Gaza. Tapi warga Gaza, seperti wilayah muslim manapun di seluruh dunia, memiliki tradisi makan yang cukup spesial di Bulan Puasa. Makanan ini tidak akan dicukupkan hanya dengan bahan makanan pokok yang bisa melewati perbatasan Israel.
Salah satu favorit warga Gaza selama Ramadan adalah Coca-Cola. Mungkin ini mirip dengan kebiasaan keluarga Indonesia mengkonsumsi sirup selama Ramadan dan kemudian Idul Fitri.
Untuk menikmati Coca-Cola ini para warga Gaza terpaksa mengandalkan para penyelundup yang membuat terowongan di bawah perbatasan Mesir-Gaza.
Jihad, salah satu bos penyelundup, mengatakan jumlah minuman soda (terutama Coca-Cola) yang ia masukkan berlipat dua selama Ramadan. Saat ini ia setiap hari memasukkan 100 ribu kaleng Coca-Cola. Jumlah ini kira-kira dua kali lipat jumlah yang ia masukkan di hari-hari biasa.
Selain Coca-Cola, makanan keperluan Bulan Puasa lain yang juga banyak diminati warga Gaza–dan harus diselundupkan untuk masuk–adalah cokelat atau permen.
Para penyelundup juga memasukan sepatu, pakaian, dan mainan karena, sesuai tradisi, warga akan berpakaian baru saat Lebaran. Tanpa ada penyelundup, Ramadan dan Lebaran dalam blokade Israel bakal jauh lebih muram.

CARA UNTUK BERHENTI MEROKOK

menghentikan kebiasaan merokok bukanlah perkara yang mudah dilakukan.Tapi tidak sedikit pula orang yang sudah kecanduan rokok bertahun-tahun, bisa melepaskan diri dari kebiasaan merokok.Banyak pula yang harus jatuh bangun untuk menghentikan kebiasaan tersebut.Biasanya seorang pecandu rokok akan mulai sadar dan mulai menghentikan kebiasaan merokok bila sudah terkena penyakit, misalnya penyakit jantung ataupun penyakit lainnya.
Segala cara dilakukan untuk menghentikan kebiasaan buruk ini.Kadangkala harus melakukan cara yang tidak lazim dilakukan.Seperti yang dituturkan oleh beberapa warga Amerika ini yang dulunya mereka adalah perokok berat.Mereka melakukan apa saja agar dapat melepaskan diri dari kebiasaan merokok.Silakan disimak pengalaman mereka dan siapa tahu cara-cara mereka memberi inspirasi kepada anda untuk menghentikan kebiasaan merokok.
 Mengubur rokok
“Aku pernah membungkus beberapa pak rokok dalam sebuah tas plastik dan menguburnya di suatu pot bunga di belakang rumah. Ketika saya harus menggalinya lagi, peraslah rokok itu dan dan kubur lagi kemasan rokok itu setiap kali saya ingin merokok.
 Bertaruh demi hadiah
“Saya berhenti merokok pada Februari 2002. Teman saya bertaruh bahwa saya tak bisa meninggalkan rokok dan saya memerima taruhan itu. Taruhannya adalah saya harus puasa merokok selama bulan dan jika sanggup, saya ditraktir makan steak di  di Brooklyn. Kisah lucunya adalah, butuh waktu lama untuk mendapat traktiran.
 Buat perjanjian
“Sebagai kompensasi atas mahalnya biaya menghentikan kebiasaan membeli rokok tiap hari, saya buat perjanjian dengan diri bahwa saya akan bebas kapan saja untuk membeli karcis lotere, tanpa merasa bersalah. Sejak saat itu, saya belum pernah merokok lagi selama 25 tahun lamanya, dan merasa nyaman untuk mengatakan saya tidak pernah akan melakukannya. Saya ingin katakan bahwa di antara salah satu karcis lotere itu berhadiah sejuta dolar, tetapi itu tidak pernah terjadi — paling tidak belum!
 Minum ramuan baking soda
“Saya membaca sebuah artikel di surat kabar mengutip seorang dokter yang ingin berhenti merokok. Campurlah sesendok makan baking soda dengan segelas air dan lalu minumanlah dua kali sehari untuk seminggu pertama. Lalu sekali sehari untuk seminggu kedua. Saya tadinya merokok satu pak atau sekitar 30 batang rokok sehari. Saya minum dua gelas pada hari Minggu dan Senin.  Rasayanya seperti Alka-Seltzer (semacam vitamin C). Pada Minggu dan Senin, saya mengisap dua batang rokok. Pada Selasa saya  hanya mengisap sebatang rokok dan lalu berhenti sama sekali. Saya teruskan ramuan baking soda itu sampai seminggu. Saya bahkan tak berpikir untuk meneruskannya hingga minggu kedua. Saya sudah berhenti rokok selama 20 tahun.
 Menghipnotis diri sendiri
“Saya adalah psikolog di New Jersey. Pada 1976 lalu, saya sudah meraih gelar doktor, menjalani pelatihan hipnosis, dan mengisap sebungkus rokok setiap hari. Pada pesta Tahun Baru, seorang teman meminta saya menunjukkan ketrampilan hipnosis saya agar bisa membantunya berhenti merokok. Kami menghabiskan waktu sekitar satu jam, di mana dia dalam kondisi tak sadar. Sepekan kemudian, teman saya berbicara di telepon, dan dia sedang merokok. Di saat itu saya tersadar kalau saya tidak merokok selama minggu terakhir. Saya telah menghipnotis diri saya!
 Mulailah dari yang kecil
” Saya buat perjanjian dengan diri saya, maka saya bisa berhenti. Saya tak bisa mengisap sebatang rokok seminggu jika langsung menghentikan kebiasaan merokok sebungkus. Musim panas lalu, saya hanya yang mengisap dua batang rokok dan selama musim gugur, saya tak merokok sama sekali. Saya kira, sudah selesai

DEMOKRASI DALAM PEMERINTAHAN

1.Demokrasi adalah keadaan negara dimana dalam sistem pemerintahannya kedaulatan berada di tangan rakyat, kekuasaan tertinggi berada dalam keputusan bersama rakyat.

2.Secara umum prinsip-prinsip demokrasi meliputi adanya pembagian kekuasaan, pemilihan umum yang bebas, manajemen yang terbuka,kebebasan individu, peradilan yang bebas, pengakuan hak minoritas,pemerintahan yang berdasarkan hukum, pers yang bebas, adanya beberapa partai politik, adanya konsensus, adanya persetujuan,pemerintahan yang konstitusional, ketentuan tentang pendemokrasian,pengawasan tentang administrasi negara, perlindungan hak asasi,pemerintahan yang mayoritas, persaingan keahlian, mekanisme politik,kebebasan kebijaksanaan negara dan pemerintah yang mengutamakan musyawarah.

3.Demokrasi langsung terjadi bilamana untuk mewujudkan kedaulatan di tangan rakyat pada suatu negara, setiap warga negara dari negara tersebut boleh langsung menyampaikan hal ikhwal persoalannya dan pendapatnya kepada pihak eksekutif.

4.Demokrasi perwakilan terjadi bilamana untuk mewujudkan kedaulatan di tangan rakyat pada suatu negara, diperlukan adanya semacam lembaga legislatif (parlemen) karena masyarakat yang begitu banyak di satu negara tak mungkin seluruhnya duduk di lembaga tersebut.

5.Ciri khas dari demokrasi konstitusionil ialah gagasan bahwa pemerintah yang demokratis adalah yang terbatas kekuasaannya dan tidak dibenarkan bertindak sewenang-wenang terhadap warga negaranya.

6.Partisipasi politik merupakan kegiatan warga negara preman ( private citizen) yang bertujuan mempengaruhi pengambilan keputusan oleh pemerintah. Sedangkan komunikasi politik merupakan penyampaian pesan yang berkenaan dengan fungsi suatu sistem politik.

Pada hakikatnya teori kontrak sosial merupakan usaha untuk mendobrak dasar dari pemerintahan absolut dan menetapkan hak-hak politik rakyat.Filsuf-filsuf yang mencetuskan gagasan ini antara lain John Locke dari Inggris dan Montesquieu dari Perancis.

1.Menurut Friedrich Stahl ada 4 unsur-unsur rechsstaat, meliputi:
1.Hak-hak manusia;
2.Pemisahan antara pembagian kekuasaan untuk menjamin hak-hak itu;
3.Pemerintah berdasarkan peraturan-peraturan;
4.Peradilan administrasi dalam perselisihan.

Sedangkan menurut AN. Dicey ada 3 unsur rule of law, yaitu
1.Supremasi aturan-aturan hukum, tidak adanya kekuasaan sewenangwenang dalam arti seseorang hanya boleh di hukum kalau melanggar hukum;
2.kedudukan yang sama dalam menghadapi hukum
3.Terjaminnya hak-hak manusia oleh UU serta keputusan-keputusan pengadilan.

2.Menurut Henry B. Mayo, sistem politik yang demokratis ialah di mana kebijaksanaan umum ditentukan atas dasar mayoritas oleh wakil-wakil yang diawasi secara efektif oleh rakyat dalam pemilihan-pemilihan berkala yang didasarkan atas prinsip kesamaan politik dan diselenggarakan dalam suasana terjaminnya kebebasan politik.

3.Di pandang dari sudut perkembangan demokrasi, sejarah Indonesia dapat dibagi dalam 3 masa, yaitu:
1.Masa RI I, yaitu masa demokrasi (konstitusionil) yang menonjolkan peranan parlemen serta partai karena itu dinamakan demokrasi parlementer.
2.Masa RI II, yaitu masa demokrasi terpimpin yang dalam banyak aspek telah menyimpang dari demokrasi konstitusionil yang secara formal merupakan landasannya dan menunjukkan beberapa aspek demokrasi rakyat.
3.Masa RI III, yaitu masa demokrasi Pancasila yang merupakan demokrasi konstitusionil yang menonjolkan sistem presidensil

KESENIAN BETAWI

Kesenian Betawi



Keberadaan budaya Betawi, termasuk kesenian tradisionalnya dalam beragam bentuk seperti tari-tarian, teater, nyanyian, musik, dan sebagainya, merupakan aset wisata yang eksotik. Sudah sepatutnya berkembang sebagaimana kesenian tradisional dari etnis lain.

Tak sedikit tim kesenian dari Indonesia yang diwakili Betawi pentas keliling dunia, mendapat sambutan luar biasa di berbagai manca negara. Sementara di Tanah Airnya sendiri seolah kurang mendapat tempat. Bahkan regenerasinya pun acap mengalami kendala.

Saat ditemui di kediamannya, kawasan Cipayung Jakarta, Mpok Nori, salah seorang generasi senior kesenian tradisional Betawi, mengungkapkan bahwa saat ini kesenian yang digelutinya tak sepopuler tahun 70-80-an saat keemasan karirnya.

Kendalanya, selain besarnya pengaruh globalisasi, generasi muda Betawi juga sangat sedikit yang mau mempelajari sekaligus meneruskan kesenian tradisi mereka.

Nah, supaya kita lebih mengenal apa saja budaya Betawi dalam bentuk kesenian tradisional tersebut? Nyok kite kenal lebih jauh…

ONDEL-ONDEL 

Entah mengapa diberi nama Ondel-ondel. Yang pasti, setiap ada gelaran hajatan di kalangan warga Betawi, arak-arakan ondel-ondel seperti tak pernah ketinggalan. Baik hajatan besar maupun sekedar pesta sunat anak.

Boneka besar setinggi sekitar 2 meter tersebut memang dipercaya sebagai simbol nenek moyang yang menjaga anak-cucunya yang masih hidup. Dengan kata lain, ondel-ondel juga dipercaya untuk mengusir roh jahat setiap ada hajatan. Bagian wajah berupa topeng (disebut kedok), sementara rambut kepalanya dibuat dari ijuk. Wajah ondel-ondel laki-laki dicat warna merah, sedangkan yang perempuan dicat dengan warna putih.

Keberadaan ondel-ondel yang kerangkanya dibuat dari bambu itu saat ini sudah mulai bergeser. Kadang hanya digunakan sebagai pajangan di kantor-kantor, hotel-hotel, atau tempat-tempat umum setiap bulan Juli tiba.

GAMBANG KROMONG 

Setiap mendengar gambang kromong ingatan kita langsung tertuju pada musik khas Betawi. Tapi sejarah musik ini awalnya dipengaruhi beberapa unsur musik Cina, yaitu dengan digunakannya alat musik gesek berupa kongahyan, tehyan, dan skong.

Sementara alat musik asli pribumi dalam gambang kromong berupa gambang, kromong, kemor, kecrek, gendang kempul dan gong. Awal mula terbentuknya orkes gambang kromong tidak lepas dari seorang pimpinan golongan Cina yang bernama Nie Hu-kong.

Tak heran, sebuah grup gambang kerap memainkan lagu-lagu Cina yang biasanya dibawakan secara instrumental. Konon, sekitar abad ke-delapan belas warga Batavia (Jakarta) sangat menyukai permainan musik, lantaran itulah tidak sedikit peranakan Tionghoa yang menggabungkan permainan bermacam-macam alat musik dikolaborasikan dengan tari-tarian cokek.

LENONG BETAWI 

Lenong adalah teater rakyat khas Betawi yang dikenal sejak tahun 1920-an. Sejak awal keberadaannya, diiringi dengan musik gambang kromong. Dalam dua Lenong dikenal dua jenis cerita yaitu Lenong Denes (bercerita tentang kerajaan atau kaum bangsawan) sementara Lenong Preman berkisah tentang kehidupan rakyat sehari-hari ataupun dunia jagoan.

Lenong Denes sendiri adalah perkembangan dari bermacam bentuk teater rakyat Betawi yang sudah punah, seperti wayang sumedar, wayang senggol ataupun wayang dermuluk.

Sementara lenong preman disebut-sebut sebagai perkembangan dari wayang sironda.
Yang cukup signifikan dalam perbedaan penampilan kedua lenong tersebut, Lenong Denes umumnya menggunakan bahasa Melayu halus, sedang Lenong Preman rata-rata menggunakan bahasa Betawi sehari-hari.

Beberapa seniman Lenong Betawi terkenal yang lahir dan terkenal dari kesenian ini cukup banyak. Sebut saja H. Bokir (alm), Mpok Nori sampai Mandra. Namun tokoh dalam bidang ini siapa lagi kalau bukan H.M. Nasir T (Bang Nasir). 

PUISI AGAMA


Mari sobat kita berjabat tangan
Walaupun ajaran kita berlainan
Tak perlu saling mengunggulkan
Berlombalah membuat kebajikan
Kebenaran haruslah kita tuju
Kebathilan dijauhkan
Tak perlu bermusuhan
Siapa tahu di surga k’lak kita bertemu
Mengapa masih saling memaki
Mengapa ada saja yang dipertentangkan
Mengapa harus memaksakan
Bahkan saling membunuhi
Andaikan saja segenap anak bangsa
Saling menghormati, menghargai dan sadar diri
Semua kita adalah bersaudara
Ibu pertiwi kan tersenyum bahagia
Tiada lagi duka dan air mata
Pun buruk sangka dan praduga
Ku ingin tersadar dari lamunan
Dan berkata ini bukan hanya impian

SEPAK TERJANG NII

 Konselor dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Abdul Rahman, mengatakan sebanyak 43 mahasiswa perguruan tinggi ini pernah masuk dalam jaringan Negara Islam Indonesia (NII).
Kami pernah menangani sekitar 43 mahasiswa Unsoed yang pernah didoktrin ikut jaringan NII," katanya kepada wartawan di Purwokerto, Senin (25/4/2011).
Menurut dia, pola perekrutan jaringan NII cukup rapi dan paling aktif dilakukan pada periode tahun 2009-2010. Setelah periode itu, pola perekrutan dilakukan lebih rahasia karena banyak orangtua mahasiswa yang mengadukan anaknya kepada sejumlah dosen, termasuk dirinya.
"Mahasiswa yang akan direkrut biasanya diajak berdiskusi dulu tentang agama dan setelah itu, mereka akan dibawa ke suatu tempat dengan mata tertutup. Di tempat itulah, calon anggota NII akan dimintai sumpah kepatuhan atau baiat, termasuk membayar iuran," kata Rahman, yang diminta para orangtua mahasiswa untuk memberikan konseling bagi anak-anaknya yang pernah masuk NII.
Berdasarkan pengakuan seorang mahasiswa yang pernah direkrut NII, kata Rahman, mahasiswa tersebut mengaku akan diajak ke Lebak Bulus, Jakarta, untuk dibaiat dan setelah pulang ke rumah diminta mengajak orangtuanya ikut "hijrah" (masuk/pindah, red.) ke NII.
Sementara itu, seorang alumnus Unsoed, Hanan (26), mengaku sempat diajak masuk NII oleh teman dekatnya. "Hampir tiap hari dia datang ke kos saya dan mengajak masuk NII," katanya.
Bahkan, Hanan pernah diajak ke sebuah rumah di suatu tempat dengan menggunakan sebuah mobil dan mata tertutup. Sesampainya rumah yang kondisinya sangat gelap, dia langsung didoktrin mengenai NII.
"Saya berupaya melepaskan diri dari NII dengan terus membantah doktrin yang dia sodorkan. Setelah itu, saya tidak lagi didekati dia," katanya

rekreasi


REKREASI
Rekreasi, dari bahasa Latin, re-creare, yang secara harfiah berarti 'membuat ulang', adalah kegiatan yang dilakukan untuk penyegaran kembali jasmani dan rohaniseseorang. Hal ini adalah sebuah aktivitas yang dilakukan seseorang disampingbekerja. Kegiatan yang umum dilakukan untuk rekreasi adalah pariwisataolahraga,bermain, dan hobi. Kegiatan rekreasi umumnya dilakukan pada akhir pekan.

Rekreasi merupakan aktivitas yang dilakukan oleh orang-orang secara sengaja sebagaikesenangan atau untuk kepuasan, umumnya dalam waktu senggang. Rekreasi memiliki banyak bentuk aktivitas di manapun tergantung pada pilihan individual. Beberapa rekreasi bersifat pasif seperti menonton televisi atau aktif seperti olahraga.
Sejak tahun 1940-an, rekreasi telah menjadi unsur penting dalam kehidupan moderen.Pendapatan, kondisi pekerjaan dan perkembangan transportasi yang semakin baik telah memberi orang lebih banyak uang, waktu dan pergerakan yang lebih tinggi untuk melakukan rekreasi. Pada saat ini, rekreasi telah menjadi industri besar. Rekreasi umumnya berdampak pada rasa senang tingkat kesehatan fisik dan mental manusia.Rumah sakit pun sering mengadakan aktivitas rekreasi terapi untuk pasien

PERUBAHAN SEPAK BOLA INDONESIA


Semangat Perubahaan Datang dari Big Reds untuk Indonesia

"Nantinya kami berharap anak-anak yang masuk akademi ini hanya berpikir latihan bola, belajar di sekolah, dengan jadwal yang sudah disiapkan untuk mereka," katanya. Yang jelas, akademi sepakbola ini akan menjadi pembuka bagi Liverpool untuk melebarkan sayap pembinaan di wilayah Asia. TEMPO InteraktifJakarta - Kemelut yang kini tengah menimpa tubuh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) ternyata tidak menyurutkan para pencinta klub sepak bola Liverpool untuk memberikan perubahan. Mereka yang dikenal dengan sebutan Big Reds itu bersama dengan British Chamber of Commerce di Indonesia (Britcham Indonesia) akan mencoba merintis akademi sepak bola klub Liga Inggris, Liverpool.

Kehadiran LFC International Academy & Soccer Schools ini diharapkan mulai bergema sejak awal bulan depan. "Dua lulusan akademi Liverpool di Inggris yang ikut mempersembahkan FA Youth Trophy akan berada di Indonesia, pertengahan bulan depan," ujar Direktur Eksekutif British Chamber of Commerce di Indonesia, Chris Wren, dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat malam 14 Mei 2011.

Andhika Suksmana, Presiden Big Reds Indonesia, mengatakan ide menghadirkan akademi yang disebut menggunakan "cara Liverpool" itu harus tetap direalisasi meski kondisi persepakbolaan Indonesia sedang tidak mendukung. "Bagaimanapun juga pembinaan usia dini harus tetap dilaksanakan. Saya juga tidak begitu yakin para pemimpin yang nanti terpilih di PSSI akan betul-betul menjalankan pembinaan seperti ini," katanya.

Proses perekrutan pun akan dimulai bulan depan melalui kegiatan roadshowdi beberapa kota. Salah satu pelatih jebolan Liverpool Football Club Academy, Paul Barrat, bakal terlibat dalam kegiatan yang direncanakan bisa berkembang dalam empat tahun ke depan. "Kami akan mencari beberapa kota, tapi yang jelas Jakarta akan menjadi pusatnya," katanya.

Paul menyatakan bahwa program untuk menciptakan bibit-bibit pesepakbola masa depan ini diharapkan bisa membantu anak-anak Indonesia meraih mimpi mereka. "Saya memang tidak terlalu mengerti apa yang terjadi dengan federasi sepakbola Indonesia, tapi kesempatan bagi anak-anak untuk bisa bermain bola harus tetap bisa dibuka," ujarnya.

Belum ada pilihan pasti akan model pelatihan yang akan dikembangkan pada LFC International Academy & Soccer Schools ini. Paul menyatakan yang akan menjadi fokus utama dalam akademi sepakbola ini adalah bagaimana membuat program pembinaan yang bukan sekadar mengasah kemampuan sepakbola tetapi juga aspek pendidikan lainnya termasuk sekolah. Hal itu juga diamini oleh Andhika.

Bentuk pembinaan serupa telah dikembangkan oleh Indonesian Football Academy (IFA) yang digagas oleh Iman Arif dan sudah berjalan sejak tahun 2009. Setiap anak yang tergabung dalam akademi itu berlatih bersama, bersekolah bersama, dan mendapatkan nutrisi makanan bersama. Sementara itu, klub Inggris yang juga menciptakan akademi sepakbola semacam ini adalah Arsenal. Sekolah sepak bola yang ada sejak 2007 bernama Soccer School Indonesia Arsenal itu juga merupakan hasil garapan Iman Arif.

Selain pengembangan sekolah sepakbola, upaya lain pun dilakukan untuk menciptakan variasi pembinaan usia dinia. Asosiasi Sekolah Sepakbola Indonesia (ASSBI) baru saja bekerja sama dengan Brazilian Soccer Schools (BSS) untuk mengembangkan program pelatihan khas gaya Brasil yang dikenal dengan sebutan Futebol de salao.

KISRUH PSSI DI SOROT DUNIA

JAKARTA - Kekisruhan yang tengah melanda sepakbola Indonesia ternyata sudah meluas hingga panggung internasional. Salah satu media terbesar di Amerika Serikat, New York Times bahkan juga ikut menyoroti kisruh di PSSI.

Adalah Aubrey Belford, salah seorang jurnalis di NY Times yang mengangkat polemik yang tengah terjadi di PSSI, terkait pemilihan calon ketua umum baru periode 2011-2015.

Dalam artikelnya kali ini, Aubrey juga menyoroti sikap Ketua Umum saat ini Nurdin Halid yang keukeuh menolak mundur dan terkesan ingin kembali menjabat sebagai Ketum untuk ketiga kalinya.

Aubrey menilai, Nurdin merupakan sosok pemimpin diktator yang tidak bisa mendengar suara masyarakat pecinta sepakbola di Ibukota maupun daerah yang belakangan ini tak henti-hentinya menyuarakan agar dirinya segera meletakan jabatan.

Padahal, dalam statuta FIFA sudah jelas bahwa latar belakang pria asal Bugis ini tidak memenuhi syarat sebagai ketua. Nurdin diketahui sempat dihukum penjara lantaran kasus korupsi.

Dalam tulisannya tertanggal 3 Maret kemarin, Aubrey juga menceritakan tentang kegagalan dua bakal calon (balon) ketua umum yakni KSAD Jenderal George Toisutta dan Arifin Panigoro lolos verifikasi. Dinilainya, kegagalan kedua sosok diatas tak lepas dari peran Nurdin yang tak ingin kalah, karena sadar Toisutta dan Arifin mendapat dukungan dari masyarakat.

Terakhir, Aubrey juga membeberkan isi pernyataan yang dilontarkan Nurdin dalam sidang dengan pendapat dengan anggota Komisi X DPR RI, Selasa kemarin. Salah satu yang paling mencolok adalah saat Nurdin menangis dan mengaku sempat diancam dibunuh oleh salah satu petinggi negara.

Untuk menguatkan artikelnya ini, New York Times dalam hal ini Aubrey menunjuk pengamat sepakbola, Tondo Widodo yang notabene mantan anggota PSSI, sebagai narasumber.

Tondo sendiri mengakui bahwa kisruh yang tengah terjadi di PSSI dan maraknya aksi demo menuntut Nurdin turun, merupakan titik kulminasi masyarakat yang sudah muak dengan kepemimpinan Nurdin selama sembilan tahun terakhir, namun tanpa prestasi.

“Anda tanya saja pada semua orang di jalan, mereka tidak harus seorang yang intelek, anda juga bisa tanya kepada sopir taksi. Mereka semua pasti malu. Mereka tidak suka dengan apa yang telah dilakukan Nurdin dan kroni-kroninya selama memimpin PSSI,” pungkasnya.

Merujuk pada putusan rapat Eksekutif Komite (EXCO) FIFA, kemarin, yang meminta PSSI untuk segera membentuk komite pemilihan yang independen dan melakukan pemilihan ketua sebelum 30 April mendatang, maka bisa dikatakan, nasib Nurdin dan seluruh kroninya hanya tinggal menunggu waktu saja

Mudahnya Menulis

MENULIS. Bukanlah hal yang sangat sulit dilakukan. Berlatih dan berlatih adalah cara untuk mewujudkannya. Menulis sebuah pengalaman (termasuk dalam melakukan penelitian) merupakan hal yang menyenangkan, apalagi bila ada yang membaca dan berkomentar atas tulisan yang dibuat. Menulis adalah salah satu bentuk penyampaikan informasi (komunikasi) kepada orang lain.
Menuliskan pengalaman
Usahakan untuk tidak terbelenggu dengan keterbatasan. Menulis harus membebaskan pikiran dari rasa takut dan rasa salah. Tuliskanlah apa yang ingin ditulis. Setelah itu baru dilakukan penyempurnaan yang dapat dilakukan secara bersama-sama dengan kawan ataupun secara sendiri. Hindari rasa takut dikritik dan diberi saran. Karena kritik dan saran merupakan pemacu agar tulisan dapat menjadi lebih baik.
Untuk diketahui, dalam membuat sebuah tulisan setidaknya mengetahui siapa yang akan membaca tulisan anda, media apa yang akan dipergunakan, dan kira-kira berapa lama pembaca akan meluangkan waktu untuk membaca tulisan anda.
Sangat disarankan untuk menggunakan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti oleh sebagian besar orang. Menggunakan bahasa lokal, bila tulisan diperuntukkan bagi sebuah kelompok masyarakat lokal yang memiliki bahasa sama, adalah sangat disarankan.
Apa saja yang bisa membuat tulisan menjadi menarik?
Ada beberapa hal yang menjadikan tulisan menjadi menarik dilihat dan dibaca. Misalnya dengan mengaitkan dengan kondisi terbaru, mengaitkan dengan kegiatan sehari-hari, serta menampilkan hal-hal baru.
Hal lain yang membuat orang tertarik membaca tulisan adalah dengan ditampilkannya gambar (termasuk foto). Namun penting diingat agar tidak terlalu banyak menampilkan gambar dan foto yang tidak berkaitan dengan tulisan yang dibuat.
Merangkai tulisan
Dalam menuliskan pengalaman (penelitian), disarankan untuk menyampaikan informasi sejak pada baris awal tulisan. Namun diusahakan agar dalam satu paragrap hanya menampilkan satu hal yang ingin disampaikan. Dan dalam satu tulisan, tutuplah dengan beberapa baris sebagai kesimpulan dari cerita yang ingin disampaikan.